Siapkan Strategi, DPKU Gandeng BUMN

Dinas Perindustrian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DPKU) Kota Jogja menyusun strategi untuk mengatasi dampak efisiensi anggaran dari Pemerintah Pusat yang berimbas pada fasilitas bagi UMKM. Pemangkasan anggaran mencapai 20% dan berdampak pada berkurangnya kegiatan pelatihan serta forum diskusi bagi pelaku UMKM. DPKU berupaya menggandeng BUMD dan swasta agar program pengembangan UMKM tetap berjalan. Selain itu, instansi lain seperti Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Jogja juga menyesuaikan kegiatan akibat efisiensi anggaran, meskipun layanan operasional tetap berjalan.

selengkapnya : tautan

 34 total views,  34 views today