Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Dr. H. Harry Azhar Azis,M.A memberikan kuliah umum bertajuk “Inovasi Manajemen Kepemimpinan Transformatif di BPK RI” di Kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, di Yogyakarta Sabtu 1 Oktober 2016.
Sebagai lembaga negara yang memiliki wewenang memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara dikatakan bahwa “Dalam mewujudkan lembaga yang bersih, transparan dan akuntabel, terus menjadi tantangan bagi BPK”.
Selain itu, Ketua BPK menambahkan “Inovasi manajemen dengan kepemimpinan yang transformatif juga terjadi di BPK. Hal ini tercermin dari rancangan strategis yang dibuat BPK tahun 2016-2020, yakni BPK menjadi pendorong pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara secara bebas dan mandiri serta melaksanakan tata kelola organisasi yang berintegras, independen dan professional.”
“Untuk itu saya berharap akan lahir pemimpin-pemimpin yang kreatif dan inovatif. Saya optimis Perguruan Tinggi menjadi kunci untuk menciptakan perubahan-perubahan. kunci kemajuan bangsa tidak hanya ditentukan oleh potensi dan sumber daya alam yang dimiliki, tetapi juga inovasi serta kreativitas masyarakat”, lanjutnya
“Mahasiswa harus tekun dan terus belajar hingga mencapai kesuksesan dan tidak mudah menyerah karena satu kegagalan. Tidak ada tempat bagi orang yang gagal di dunia ini. Orang gagal selalu akan mencari alasan kenapa dia gagal. Oleh karena itu, kejujuran menjadi salah satu kunci terpenting dalam menjawab tantangan tersebut. Jika disuruh memilih antara dermawan dan pejuang, Saya nggak milih dua-duanya. Saya milih orang ketiga, yaitu orang yang jujur. Mengapa yang jujur, karena saya tahu orang yang jujur pasti dermawan dan mau berjuang. Jika dikaitkan dengan pemimpin, pemimpin yang jujur pasti pejuang dan orang yang dermawan, ” harapnya.
Penyelenggaraan Kuliah Umum mahasiswa baru Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMY ini diadakan oleh Program Studi Manajemen bekerja sama dengan Pengurus Pusat Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PPKAUMY) bekerja sama dengan BPK RI. Hadir dalam kesempatan tersebut Rektor UMY, Prof. Bambang Cipto,MA; Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMY, Dr Nano Prawoto, SE, MSi dan Kepala Program Studi Manajemen, Retno Widowati MA, PhD, Sedangkan dari BPK dihadiri oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi D.I Yogyakarta Drs. Parna M.M. dan para pejabat di lingkungan BPK perwakilan Provinsi D.I Yogyakarta